Lagi kepengen ikan bakar yang pedes2..mulailah meracik bumbu di dapur .ketemu ikan saba murah,satu yang gede itu cuma 75 yen ^-^ .hmm..sebenarnya ga begitu cocok tuk dibakar sih,karna dagingnya tebal,takut bumbunya ga masuk smua..tapi alhamdulillah..nagih nagih n nagih lagi.
bahan-bahan :
- ikan saba 2 ekor ( ikannya gede,kayak di foto tuh :d )
- 1 sdm (atau lebih)air asam jawa
- 6 siung bawang putih
- 1/2 bh bawang bombay(yg ukuran besar)
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- kunyit bubuk ( secukupnya,hingga agak kuning gt)
- 2 cm jahe
- 3 cm (di kira-kira)serei bagian tengahnya
- 10 atau lebih cabe rawit (sesuai selera)
- 2 butir kemiri
- cabai rawit ,iris
- bawang bombay,rajang
- perasan air jeruk lemon
- kecap manis
- kecap asin sedikit
- ikan yang sudah di siangi ,kerat2 badannya..agar bumbu meresap hingga kedalam. Campurkan ikan dengan bumbu halus dan air asam jawa. diamkan dalam kulkas selama 1 jam ( bagusnya satu malam aja :D,bumbui malamnya besok di panggang)
- bakar ikan sambil diolesi sedikit minyak permukaannya . Ulangi terus untuk setiap ikan
- buat sambal kecap : campur smua bahan sampai rasanya pas
shh..ha..shh..ha..pedes pedes nikmat ^-^
0 comments:
Post a Comment